Kabar MuriaPopuler Pati

2000 Warga Muhammadiyah dan Masyarakat Pati Sholat Idul Fitri Di Halaman Stadion Joyo Kusumo

Muriamu.id, Pati – Shalat Idul Fitri 1443 H/ 2022 M yang dilaksanakan di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati berjalan lancar dan dihadiri kurang lebih 2000 warga Muhammadiyah dan masyarakat Pati sekitar.

Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati menjadi lokasi shalat Idul Fitri 1443 H, berdasarkan keputusan rapat panitia shalat Id dan setelah Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Pati mendapatkan surat Rekomendasi dari Sekda Pati tentang shalat Id di halaman stadion Joyo Kusumo Pati.

Sebelumnya, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pati tidak menyelenggarakan shalat Idul Fitri di halaman stadion Joyo Kusumo selama dua tahun karena pandemi Covid-19.

Baca juga :  Paska Dilantik, Kepala BoD RS Sarkies Aisyiyah Kudus : RS Sarkies Dilengkapi Kolam Hidroterapi dan Fasilitas Senam

Dengan cuaca cerah shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H yang bertepatan dengan hari Senin, 2 Mei 2022 di halaman stadion Joyo Kusumo Pati yang diselenggarakan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pati berjalan lancar, tertib dan hikmat.

Walaupun sebelumnya ada kekhawatiran dari pihak panitia terkait pelaksanaan shalat Id di stadion Joyokusumo Pati yang dikarenakan cuaca tidak menentu.

“Alhamdulillah, didukung dengan cuaca cerah shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H berjalan lancar dan tertib. Meskipun ada kekhawatiran karena sebelumnya Pati cuaca mendung, bahkan sampai diguyur hujan,” ucap Jaka Murapriyanta ketua panitia usai shalat Idul Fitri, Senin (2/5/22) pagi.

Baca juga :  UMKU Inisiasi Dementia Care Class: Pelatihan Perawatan Demensia Pada Caregiver Informal Berbasis Masyarakat

Dalam pelaksanaan shalat Idul Fitri panitia tetap menerapkan protokol kesehatan, jamaah yang hadir di lokasi dicek terlebih dahulu suhu badan, panitia menyediakan masker dan hansanitizer.

“Sesuai arahan Pemerintah, kami tetap menerapkan prokes kepada seluruh jamaah yang hadir terutama pengecekan suhu badan, penyediaan masker dan hansanitizer,” imbuhnya.

Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati dimulai pukul 06.30 WIB. Sebelum shalat Id dimulai panitia menyampaikan beberapa informasi, salah satunya ucapan terima kasih kepada Bupati Pati dan dinas terkait atas terselenggaranya shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati.

Baca juga :  Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah Pasuruhan Gelar Kegiatan Bersama

Sebagai Imam dan Khatib shalat Idul Fitri 1443 H Ustz. H. Arova Bakhtiar, S.Th I, M.H. Dalam khutbahnya, Khatib mengajak kepada seluruh jamaah untuk menjadikan momentum Idul Fitri ini sebagai komitmen untuk berkhidmat, bekerjasama mewujudkan kesalehan sosial dengan menebarkan nilai-nilai utama.

Sumber : Kabarpatigo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *